NEWS

Menjadi Muslim Profesional

Rector Notes No. 304

Hari ini umat Muslim memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Nabi akhir zaman yang membawa risalah kedamaian kepada umat manusia. Yang telah membawa zaman jahilliyah ke zaman terang benderang.

Peringatan kelahiran Nabi kekasih Allah ini dapat menjadi momentum untuk menghisab diri agar dapat meneladani sifat dan perilaku beliau. Karena sungguh, telah ada suri tauladan yang baik dalam diri Nabi Muhammad SAW bagimu (QS Al Ahzab 21).

Berbagai cerita sirah nabawiah bisa kita pelajari dan petik hikmahnya. Bagaimana beliau ketika berdagang, menghadapi musuh, menyelesaikan pertikaian, menegur, bertetangga, berkawan dll.

Sehingga, sebenarnya apapun masalah yang dihadapi, jika dikembalikan ke Alquran dan sunnah rasul sebagai pedomannya, segala permasalahan hidup dapat diselesaikan dengan sebaik baiknya dan seadil adilnya.

Ada empat sifat wajib Nabi yang utama. Sidiq (jujur), amanah (dapat dipercaya), tabligh (menyampaikan) dan fatanah (cerdas). Jika kita mampu mengamalkan dan memiliki sifat sifat tersebut, in syaa Allah kita akan menjadi seorang muslim yang profesional dalam bidang apapun.

Selamat memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H.

#utsmembumidanmendunia