NEWS

Pembukaan Program Studi Peternakan UTS

Rector Notes No. 159

Alhamdulillah, proposal pembukaan Program Studi Peternakan UTS telah disetujui Kemendikbud. Setelah 7 tahun tidak membuka program studi baru, dengan tambahan Prodi Peternakan ini menjadikan UTS kini memiliki total 16 Prodi (S1 dan S2).

Prodi ini tentu akan sangat membantu bagi Sumbawa khususnya, dan NTB serta Indonesia pada umumnya dan mencetak SDM yang unggul, maju dan inovatif di bidang peternakan. Selain itu, kegiatan penelitian dan pengembangan dalam bidang ini juga akan tambah semarak.

Sumbawa memiliki potensi peternakan yang luar biasa. Sapi, kuda, kerbau dan unggas adalah potensi yang bisa dikembangkan dan diintegrasikan dengan sektor pertanian.

Terima kasih kepada tim yang telah bekerja keras merealisasikan mimpi menjadi kenyataan. Pak Samuyus, Pak Haryandi, Pak Izzul, Pak Irwansyah dan tim BPMA, Pak Abbyzar, Bu Lia, Bu Irun dkk