NEWS

meninjau kegiatan KKN mahasiswa UTS di Desa Seminar Salim

Rector Notes No. 101

Hari ini saya meninjau dan menyemangati para mahasiswa UTS yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Seminar Salit, Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Pelaksanaan KKN ini bersamaan dengan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 108, yang dilaksanakan oleh Kodim 1628 Sumbawa Barat.

Dalam sambutannya, Bpk Dandim dan Bpk Kepala Desa menyampaikan ucapan terima kasih kepada para mahasiswa UTS yang mengikuti KKN ini dimana mereka berperan secara aktif dalam proyek fisik/infrastruktur maupun non-fisik

yang dilaksanakan selama 1 bulan penuh ini. Mereka terlibat dalam proyek fisik yang dilakukan diantaranya pembangunan masjid, renovasi rumah dan pembuatan jalan tani. Sedangkan proyek non-fisik berupa penyuluhan, pendidikan anak anak, bantuan pembuatan administrasi dan profil desa.

Kami sungguh terharu dan bangga dengan ke-17 mahasiswa kami yang terpilih mengikuti KKN pada TMMD ini. Bagaimana tidak, mereka bersama sama TNI telah secara nyata membantu membangun masyarakat dengan penuh semangat. Bulan September mendatang, kami akan melaksanakan program Desa Binaan yang merupakan implementasi Kampus Merdeka dimana selama 6 bulan, mahasiswa tahun ke 3 akan “kuliah” di desa, mengimplementasikan ilmu yang dipelajarinya pada 20 desa terpilih.

Hal lain yang membanggakan adalah bahwa Pak Dandim Eddy Oswaronto adalah salah satu mahasiswa program Pascasarjana Manajemen Inovasi UTS yang baru saja menyelesaikan sidang tesisnya dengan nilai sempurna. Sehingga sekarang gelarnya bertambah satu menjadi Letkol Czi Eddy Oswaronto, S.T..M.Inov.

Terima kasih banyak Pak Dandim dan seluruh jajaran TNI Kodim 1628 Sumbawa Barat. Terima kasih juga kami sampaikan kepada Pak Kades, Dosen Pembimbing Lapangan KKN dan staf Humas @universitasteknologisumbawa yang setia mendampingi perjalanan saya hari ini.

@kkn.desaseminarsalit.ksb, kalian luar biasa!!

#utsmembumidanmendunia